Di zaman yang serba digital ini, advertising media outdoor dan pemasaran kerap kali dijalankan melalui media internet. Sebutlah facebook advertensing, google Ads, hingga email marketing. Hadirnya tren digital ini juga telah mempengaruhi media periklanan yang lainnya, hal ini dapat dibuktikan dengan berkurangnya pengguna media iklan cetak. Tetapi hal itu tidak berlaku untuk media iklan luar ruangan.
Media Outdoor untuk Kegiatan Promosi
Beragam bentuk media iklan luar ruangan seperti billboard, baliho, neon box, spanduk sampai umbul-umbul masih masif sampai sekarang ini. Masing-masing promosi dan iklan yang dijalankan oleh sebuah perusahaan atau brand masih dipilih sebagai media promosi brand. Berikut ini adalah hal-hal yang mendasari pemasaran dengan menggunakan media luar ruangan masih sangat diperlukan dan juga masih tetap exsis
Jangkauan yang Luas
Meskipun pengguna internet semakin banyak dan Indonesia merupakan salah satu negara dengan pengguna internet terbesar di dunia, namun tidak semua kalangan masyarakat mempunyai akses pada teknologi.
Ini pastinya memberi keuntungan bagi media luar ruangan seperti baliho atau billboard yang bisa menjangkau siapa saja tanpa memandang umur, kelas ekonomi ataupun status yang lainnya. Dapat di katakan jika promosi dengan media outdoor mempunyai segmen pasar yang lebih luas.
Biaya Promosi lebih Hemat
Alasan promosi dengan menggunakan reklame seperti baliho dan billboard ialah biaya pengiklanan yang lebih hemat. Memang, pemasangan billboard di pinggir jalan lebih mahal dari pada ongkos iklan di media sosial, tetapi apabila dilihat dari perbandingannya dengan jumlah target pasar yang bisa didapat, penggunaan media luar ruangan lebih menguntungkan. Harga pemasangan media promosi luar ruangan disertai dengan hasilnya yang sesuai.
Cocok untuk Promosi Lokal
Untuk bisnis dan usaha yang ingin menggapai pelanggan lokal, media iklan luar ruangan memang lebih unggul. Karena sifatnya yang statis, baliho, spanduk atau reklame hanya bisa menjangkau lokasi atau wilayah sekitar saja, hal ini sangat berbeda dengan penggunaan promosi melalui internet yang bisa dilihat sampai luar negeri.
Hal ini yang membuat media iklan luar ruangan pas untuk memasarkan bisnis di wilayah tertentu. Media Iklan luar ruangan jauh lebih unggul sebab bisa membidik target market yang tinggal di dekat jenis usaha tersebut sehingga menjadikannya lebih efektif.
Menambah Pemasukan Daerah
Dengan Anda memasang iklan berbentuk baliho, spanduk, banner atau umbul-umbul, Anda ikut serta membangun daerah tersebut, loh kenapa bisa seperti itu? Pajak dan retribusi reklame yang dibayarkan akan menjadi penghasilan bagi pemerintahan lokal. Dana alokasi pajak dan retribusi ini kedepannya akan dipakai untuk meningkatkan pembangunan daerah.
Tentu saja hal ini berbeda dengan iklan pada media sosial yang tidak dikenakan pajak dan retribusi. Dengan media promosi outdoor, Anda ikut berperan dalam pembangunan daerah Anda. Masihlah banyak orang yang memilih menggunakan media luar ruangan untuk dijadikan sebagai media iklan mereka.
Bisa Dilihat Sepanjang Waktu
Umumnya, iklan pada media internet dibayarkan berdasarkan per penayangan atau per klik. Dengan ini berarti Anda mempunyai limit jumlah target pelanggan. Sangat berbeda dengan pemasangan media iklan luar ruangan.
Semisal saja pemasangan baliho, yang akan dapat dilihat oleh seluruh pengguna jalan yang melalui media iklan baliho tersebut. Dalam sekali pasang, Anda tidak dibatasi dengan jumlah target yang tercapai dari promosi tersebut selagi periode penempatan media tersebut masih aktif.
Dari pagi, siang sampai malam, promosi yang Anda pasang siap 24 jam dalam satu hari, 365 hari dalam satu tahun. Hal inilah yang menjadi profit pemasangan baliho dan media iklan luar ruangan yang lainnya jika dibandingkan dengan media iklan berbasis internet.
Pemesanan Media Outdoor untuk Pemasaran
Dari 5 alasan di atas, bisa dilihat jika promosi dengan media reklame outdoor masih lebih unggul dari pada beriklan di internet. Maka dari itu, tidak ada salahnya apabila Anda menunjuk pelbagai bentuk media iklan outdoor yang sesuai untuk usaha Anda. Perlu bantuan terkait dengan media promosi luar ruangan? Anda bisa menghubungi kami yang beralamatkan di:
Jalan Wahid Hasyim No. 47, Condongcatur, Depok, Sleman, Yogyakarta Atau hubungi kami via telp / wa dengan klik tombil di bawah ini.